Minggu, 13 November 2016

Tugas Softskill Video Editing dengan Sony Vegas 13

Dalam tugas softskill kali ini, saya dan teman saya mendapatkan tugas mengedit scene video "Pacaran". Kami berdua memutuskan untuk membagi-bagi tugas, saya mendapatkan tugas untuk memberi transisi pada video, membuat title/opening, membuat slow motion, dan melakukan sedikit looping agar pada bagian akhir video terlihat lebih menarik. Sedangkan, teman saya bertugas untuk memberikan musik yang pas dan menarik agar adegan yang berjalan terasa lebih hidup dan enak ditonton.

Saya menggunakan Sony Vegas 13.0 untuk mengedit video kali ini, untuk membuat opening yang singkat dan sederhana saya menggunakan template yang tersedia pada Media Generators. Dengan menggunakan template itu saya bisa memodifikasi tulisan/title yang nanti akan ditampilkan. Template yang saya gunakan masih sederhana untuk meminimalisir waktu video, yaitu teks yang berjalan ke arah samping secara bergantian. Kemudian untuk transisi saya masih menggunakan template pada Media Generators, tetapi menggunakan yang lebih menarik yaitu Action Flip dan Test Pattern. Untuk transisi saya juga menambahkan beberapa sound effect supaya terdengar lebih indah bersamaan dengan transisi itu berjalan.

Kemudian untuk scene videonya, saya hanya mengedit bagian akhirnya, karena keseluruhan video sudah diambil dalam 1 kali, jadi menurut saya video yang ditampilkan sudah cukup bagus. Di bagian akhir video, saya mensplit/memotong bagian yang tidak penting dan membuangnya. Kemudian bagian akhir yang tersisa, saya buat slow motion dengan bermain pada Velocity. Itu adalah dimana adegan saat dua orang tertawa, dan saya membuat slow motion agar terlihat bahwa mereka menikmati kebersamaanya itu.

Setelah itu, saya mengambil sedikit bagian saat adegan tertawa, dan mengcopy-paste ke dalam jumlah yang mencukupi untuk membuat looping. Kemudian saya menambahkan kembali sound effect pada looping yang telah dibuat, serta menambahkan sebuah picture agar terlihat lebih menarik pada akhir video. Akhirnya saya bermain pada sound effect dan picture untuk mengkombinasikannya agar terlihat seirama dan pas, setelah itu terakhir saya menambahkan transisi kembali yaitu Test Pattern beserta sound effectnya. Kemudian, saya tinggal merender video dan menyatukannya dengan tugas yang dikerjakkan oleh teman saya yaitu menambahkan musik pada scene video. Setelah itu, menyerahkan video hasil editing kami kepada anggota kelompok untuk disatukan kembali, dan dibuat video keseluruhan secara utuh.

Jumat, 30 September 2016

PEMANFAATAN DALAM APLIKASI EDITING VIDEO

        Pada kesempatan kali ini saya akan membahas tentang 2 aplikasi yang digunakan untuk mengedit dan mengolah video agar hasilnya tampak lebih menarik dan nikmat untuk ditonton. Aplikasi yang pertama yaitu adalah Windows Movie Maker atau WMM. Windows Movie Maker adalah sebuah aplikasi editing video yang cukup mudah dikuasai untuk orang awam sekalipun, karena mempunyai Interface yang cukup sederhana dan simple untuk digunakan, serta mempunyai fitur-fitur yang cukup lengkap untuk mengedit/mengolah video kualitas rumahan atau bahkan berkualitas tinggi, jika Anda cukup handal dalam memanfaatkan semua fitur yang tersedia di dalam WMM. Windows Movie Maker juga merupakan program atau software bawaan dari Windows XP, jadi Movie Maker akan langsung terinstall otomatis ketika Anda menginstall Windows XP.

     Adapun beberapa kelebihan dari WMM antara lain :
        -       Tampilan yang mudah dimengerti
        -       User bisa mengatur kualitas dari editan yg dikerjakan serta batasan ukuran dari video tersebut
        -       Tidak membutuhkan spesifikasi & HDD terlalu besar
        -       Effect dan Transisinya mudah dipahami dan diaplikasikan ke dalam video
        -       Software yang berukuran kecil dan ringan, cocok untuk pengguna laptop
          
          Sedangkan beberapa dari sisi kelemahannya, yaitu :
      -      Tidak dapat langung menyimpan hasil editan video, sebelum memburningnya ke dalam DVD         terlebih dahulu
      -      Fiturnya masih kurang lengkap/banyak dari software editing video lainnya        
        -      Masih sering terjadinya program not responding saat export/import/save

Lalu aplikasi yang kedua adalah Sony Vegas Pro, software editing video ini memungkinkan pengguna dapat menggunakan seluruh skill/kemampuannya dalam mengedit/mengolah video dengan memanfaatkan semua fitur yang sangat lengkap dan berguna, yang tidak terdapat dalam Windows Movie Maker. Software ini mempunyai Interface yang sangat komplit, memungkinkan kebanyakan fitur yang dibutuhkan sudah tersedia di dalam Interfacenya. Lalu berbeda dengan WMM, Sony Vegas mempunyai banyak Layer Video/Audio, fitur ini sangat berguna jika anda ingin memaksimalkan kemampuan dalam menambahkan effect video/audio, menambahkan transisi yang lebih smooth, mencampurkan berbagai macam audio dalam satu video, dan lain-lain.

Kemudian kelebihan yang lain, yaitu :
-          Kecepatan preview Sony Vegas Pro sangat cepat dan realtime
-          Fasilitas Drag and Drop sangat mempercepat kinerja dalam mengedit video
-          Posisi audio atau video sangat mudah disesuaikan, sesuai waktu frame sebuah video
-        Sony Vegas Pro dapat memanfaatkan keceaptan dari multi core procesor ketika fase final dalam pembuatan video
-          Hasil render video yang sangat bagus
-      Memiliki interface untuk editing lebih persisi dan mudah, cukup melakukan drag and drop tanpa harus menyelurusi file untuk menyisipkan file gambar atau video

Adapun kelemahan dari Sony Vegas Pro adalah perlunya Plug-In tambahan untuk memperoleh fitur-fitur yang belum tersedia, dengan demikian pengguna dapat lebih bereksplorasi dengan semua fitur, alat, transisi, dan lain-lain yang tersedia di dalam Vegas Pro. Jadi, jika Anda masih kurang handal dalam pengeditan video, maka sebaiknya gunakan Windows Movie Maker, agar basic dari sebuah Interface dalam software editing video dapat dipahami terlebih dahulu. Dan setelah Anda sudah cukup mahir dalam mengolah video, maka Sony Vegas Pro lah software yang sangat cocok anda eksplor untuk memperdalam keahlian itu. Kemudian, bila Anda semakin berkompeten dalam mengedit/mengolah video, maka sudah waktunya bagi Anda untuk menggunakan software/aplikasi yang sudah dibilang Professional Editing seperti : Adobe Premiere, Avid, dan Pinnacle Liquid.

Ingat hanya Anda lah yang tahu sampai mana kemampuan diri sendiri, maka dari itu tetapkan lah software yang sangat cocok untuk Anda, sehingga dapat memaksimalkan dan meningkatkan kemampuan hingga ke level teratas.

Di bawah ini merupakan hasil karya editing video saya menggunakan Sony Vegas Pro, kalau bisa dibilang saya masih memang masih belum handal dalam keahlian editing video, tetapi setidaknya saya bisa memanfaatkan dan mengoptimalkan fitur-fitur yang disediakan dalam software ini.
                                              Have Fun Watching ^_^
                      https://www.youtube.com/watch?v=LEnGbnE7Bck
                      https://www.youtube.com/watch?v=qkkpmnRgTWM

Sabtu, 23 April 2016

PRO DAN KONTRA PENGGUNAAN BITCOIN

            Steam yang diakui sebagai distributor permainan digital terbesar yang dimiliki Valve, akhir-akhir terungkap kabar bahwa akan menyediakan sistem pembayaran melalui Bitcoin. Kabar tersebut diungkap oleh salah seorang pengguna Steam, melalui forum Reddit, ia bercerita bahwa dirinya telah mendapatkan pengumuman dari Valve terkait penggunaan bitcoin di Steam. Menurut Valve, alasan pihaknya tertarik menggunakan Bitcoin tak lain karena mata uang digital ini perlahan mulai popular di beberapa negara, walaupun Bitcoin sendiri menjadi permasalahan di beberapa negara. Penggunan Bitcoin dalam bertransaksi memang masih menuai pro dan kontra, meski begitu, hal ini tidak membuat Valve mengurungkan niat  untuk menggunakan Bitcoin sebagai mata uang dalam bertransaksi di Steam.

            Bitcoin itu sendiri adalah sebuah uang elektronik yang di buat pada tahun 2009 oleh Satoshi Nakamoto. Desain dari Bitcoin memperbolehkan untuk kepemilikan tanpa identitas dan untuk pemindahan kekayaan. Lalu bitcoin-bitcoin dapat disimpan di komputer pribadi dalam sebuah format file wallet, selain itu dapat dikirim lewat internet kepada siapapun yang mempunyai alamat Bitcoin. Kita mungkin berpikir bahwa sistem bitcoin yang open source memungkinkan seorang hacker handal untuk membobol sistem dan menerbitkan sejumlah bitcoin untuk dirinya sendiri, tetapi kenyataannya sistem ini telah direview oleh berbagai kalangan dan mendapat respon yang bagus. Sistem bitcoin itu aman, yang tidak aman adalah para pengguna. Karena sama seperti password internet banking, hacker bisa mudah mencuri sejumlah uang dari kita jika komputer terjangkit virus. Walaupun masih terjadi pro dan kontra dengan masalah keamanan, namun bitcoin akan menjadi babak baru bagi mata uang online di masa mendatang.

       Bitcoin mempunyai beberapa keuntungan dan juga kerugian. Keuntungan menggunakan Bitcoin adalah kursnya tidak dikendalikan oleh bank nasional atau badan negara lainnya. Artinya, kurs BitCoin tidak terpengaruh kondisi ekonomi negara manapun. Selanjutnya, karena tidak ada perantara saat transaksi sehingga tidak diperlukan biaya atau ongkos apapun. Kemudian, kita dapat mengontrol keuangan sendiri karena BitCoin yang dipunya dapat disimpan pada file wallet komputer. Adapun kekurangan menggunakan BitCoin seperti sama seperti uang tunai, yaitu adanya kemungkinan hilang atau dicuri. BitCoin disimpan dalam file wallet dan rentan untuk dihack atau dicuri melalui malware dan virus. Selain itu, ada juga kemungkinan file rusak atau kerusakan hard drive hingga file terhapus tanpa sengaja. Memang dalam urusan Bitcoin diperlukan adanya kepercayaan yang besar, karena setiap transaksi yang dilakukan tidak bisa ditarik kembali sehingga merupakan kesempatan bagi para penipu, tidak ada perlindungan atau jaminan, tidak ada tempat pengaduan layanan seperti yang disediakan bank atau perusahaan kartu kredit.

         Sebelum menggunakan Bitcoin, pengguna harus memikirkan terlebih dahulu akibat-akibat yang mungkin terjadi, karena jika hal buruk menimpa, konsumen akan mengalami kerugian yang sangat besar. Dan juga di Indonesia ini, jika sebagian besar penduduk sudah mulai memakai Bitcoin, tidak dapat dipungkiri banyak lembaga keuangan dan swasta sektor bisnis akan sangat terancam bila Bitcoin sudah merebak di negeri ini. Oleh sebab itu, alangkah baiknya masyarakat Indonesia juga tetap menggunakan mata uang konvensional agar stabilitas rupiah tetap terjaga, dan perusahaan keuangan serta bank-bank yang berjalan di Indonesia masih tetap berkembang untuk memberikan pelayanan yang terbaik untuk masyarakat.

Sabtu, 19 Maret 2016

HUBUNGAN ILMU BUDAYA DASAR DENGAN TEKNOLOGI

KORELASI BUDAYA DASAR DENGAN DUNIA IT



     
       Sebagaimana yang kita ketahui, dunia TI pada zaman ini sudah mengalami pertumbuhan dan perkembangan yang sangat cepat dalam masyarakat. Dan juga ilmu budaya juga sudah melekat sangat lama pada masyarakat itu sendiri. Jadi, alangkah baiknya kita dapat mengetahui keterkaitan antara keduanya itu, sehingga dapat mengambil hal positifnya dan mengantisipasi hal-hal negatif yang mungkin akan terjadi.
      Secara sederhana Ilmu Budaya Dasar adalah pengetahuan yang diharapkan dapat memberikan pengetahuan dasar dan pengertian umum tentang konsep-konsep yang dikembangkan untuk mengkaji masalah-masalah manusia dan kebudayaan. Sistem informasi adalah aplikasi komputer untuk mendukung operasi dari suatu organisasi: operasi, instalasi, dan perawatan komputer, perangkat lunak, dan data.
      Keterkaitan ilmu budaya dasar dengan sistem informasi sangat penting dalam kehidupan sehari-hari. Karena melalui internet maka orang bisa mengetahui ilmu pengetahuan yang kita tidak ketahui menjadi tahu. Kemudian manfaat yang lainnya internet bagi IPTEK, yaitu mempelajari teknologi-teknologi yang berkembang saat ini. Dan juga bisa membantu dalam menyelesaikan tugas-tugas sekolah yang tugasnya membuat laporan-laporan lainnya manfaat yang lainnya yaitu kemajuan teknologi komunikasi yang cepat dapat mempermudah komunikasi antara suatu tempat dan tempat yang lain. Semakin maraknya penggunaan Teknologi Informasi akan semakin membuka lapangan pekerjaan. Bisnis yang berbasis Teknologi Informasi atau yang biasa disebut e-commerce dapat mempermudah transaksi-transaksi bisnis suatu perusahaan atau perorangan.
Sehingga dapat disimpulkan bahwa penggunaan teknologi informasi banyak memberikan manfaat buat kita, khusususnya mahasiswa. Teknologi Informasi dapat membantu dalam pekerjaan / usaha yang diinginkan. Karena dewasa ini, kemampuan dalam penggunaan teknologi informasi sudah menjadi hal yang sangat vital sekali, apalagi sekarang ini perusahaan-perusahaan sangat membutuhkan sekali orang yang berkompeten di bidang teknologi informasi.
       Teknologi yang berkembang saat ini sangat pesat dan mempunyai dua pandangan yaitu positif dan negatif, memang diantara hubungannya dengan teknologi modern dengan beberapa kebudayaan kita saling berkaitan apalagi dengan kebudayaan dan kebiasaan lama orang indonesia yang mulai tersisihkan dengan adanya teknologi yang semakin modern dan maju misalnya berkirim surat dan ajang silaturahmi sekarang masyarakat luas memanfaatkan aplikasi seperti E-Mail (surat elektronik) dan Aplikasi Facebook atau beberapa jejaring sosial lainnya. sebenarnya ada banyak hal-hal positif untuk dimanfaatkan untuk kebutuhan masyarakat dengan teknologi komputer, pekerjaan yang cukup berat menjadi ringan dengan adanya bantuan komputer ataupun internet seperti contoh yang tadi dan berbagai macam teknologi. Sekarang teknologi bukan lagi kebutuhan Tersier (barang mewah) namun sudah menjadi kebutuhan primer yang sangat diperlukan dalam rangka memnuhi kebutuhan zaman dan kelengkapan standar bagi para profesional.
       Sementara pengaruh besar terhadap kebudayaan itu sendiri adalah kehadiran teknologi yang membuat perubahan dan dampak yang besar terhadap kebudayaan kita tentunya terhadap perkembangan kehidupan remaja yang tentunya berbeda dengan kehidupan remaja dahulu. Sekarang ini banyak fasilitas yang memudahkan kaum remaja untuk melakukan hal-hal positif namun tidak sedikit pula hal-hal negatif yang justru bisa mengahncurkan masa depan dan kelangsungan remaja itu sendiri nantinya contoh yg paling konkret/nyata adalah berkembangnya dalam hal komunikasi seperti ponsel yang sangat penting untuk proses kelancaran berhubungan dengan sebayanya.Namun teknologi informasi saat ini tidak bisa dilepaskan dari hal-hal negatif pula contohnya saja adalah internet yang semakin mudah mengakses situs-situs porno hal ini tentu membuat pergeseran norma asusila remaja di masyarakat. Contoh lain adanya fasilitas televisi, perlengkapan game, dan internet yang terkadang membuat masyarakat lupa waktu untuk melakukan aktivitas yang lebih utama. Memang sangat sulit bagi masyarakat untuk menyaring positif dan negatifnya, kita harus lebih bijak dalam menyikapi globalisasi dan perkembangan zaman dengan kebudayaan bangsa kita sendiri dan tetap mematuhi aturan norma yang berlaku. Sebaiknya teknologi digunakan dan dimanfaatkan sebaik mungkin dan lebih arif agar tidak mengikis kebudayaan masyarakat itu sendiri.

TANTANGAN MASA DEPAN UNTUK DUNIA IT

         Seperti yang sudah kita alami dari dulu hingga saat ini, teknologi bukanlah hal yang lumrah lagi untuk kita gunakan dalam kehidupan sehari-hari, karena pertumbuhan dan perkembangannya yang sangat cepat sekali. Saya merasa beruntung, waktu saya lahir, dunia IT baru berkembang, dan saya bisa mengejar ilmu teknologi komputer hingga saat ini. Menurut saya, untuk masa depan tantangannya lebih besar, karena perkembangan teknologi yang begitu pesat. Tantangan bagi dunia IT untuk manusia yaitu adalah adanya persaingan mesin dengan para pekerja. Memang saat ini robot masih sangat terbatas, tapi di beberapa industri mulai banyak digunakan, sehingga akan berdampak terbatasnya lapangan kerja untuk para pengangguran. Tetapi, selama pekerja manusia masih lebih murah dari robot, maka para pekerja masih akan berguna.
         Ada juga tantangan yang berupa gabungan dari teknologi dan globalisasi. Karena semakin murah dan mudah memproduksi suatu karya, sekarang ini banyak orang, universitas, dan yayasan menyediakan software gratis, buku digital gratis, video gratis, materi kuliah gratis. Para penulis buku yang kurang bagus akan segera ditinggalkan orang. Orang-orang juga bisa menerbitkan buku sendiri dengan lebih mudah, berbagai software membantu proses penyiapan buku, dan buku bisa diterbitkan digital atau dicetak sesuai permintaan. Hal yang sama juga terjadi di dunia film (ada youtube), audio (orang-orang membuat podcast), dan di bidang-bidang lain.
       Sementara juga dari sisi negatif, pembajakan suatu software atau aplikasi sudah dilakukan sejak dulu oleh sekelompok orang untuk dijual kembali dengan harga yang lebih murah atau bahkan gratis, sehingga untuk ke depannya para developer dianjurkan untuk memperkuat sistem keamanannya sebelum mempublikasikan software/aplikasi buatannya untuk menghindari pembajakan yang sudah marak terjadi.
      Jadi, masih banyak sekali tantangan untuk dunia IT bagi kita yang masih harus dipelajari dan diselesaikan agar ke depannya Teknologi semakin berkembang ke arah yang lebih baik dan terhindar dari hal-hal negatif yang akan terjadi secara langsung dan tidak langsung.

SUMBER

http://andirevikanz.blogspot.co.id/2011/10/ilmu-budaya-dasar-hubungan-teknologi.html
http://edelweistyasayu.blogspot.co.id/2012/11/pengertian-ilmu-budaya-dasar-dan.html

Kamis, 21 Januari 2016

PENGARUH GAME TERHADAP KEHIDUPAN DAN PERILAKU SEHARI-HARI

A.  PENDAHULUAN

Di zaman yang serba canggih seperti sekarang, ketika globalisasi telah menghapus batas-batas negara, menyusup ke berbagai sektor kehidupan. Merambat dari masalah-masalah sepele hingga masalah yang semakin kompleks. Tidak dapat dipungkiri kini game telah menjelma menjadi salah satu unsur penting dalam dunia entertainment (hiburan). Keberadaannya yang kian membuat hidup menjadi lebih berwarna ditambah dengan kemajuan yang pesat dari segi teknologi konsol dan pembuatan gamenya menjadikan game adalah sesuatu yang tidak dapat lepas dari kehidupan kita sehari-hari dan amat diminati.
Kata kata 'Game', bukan hal yang asing lagi untuk didengar. Untuk kalangan remaja, dewasa dan terutama untuk kalangan anak-anak. Mulai dari game console yang serinya sudah macam-macam, game online, game pc, dan lain lain. Game memang asik dimainkan, apalagi ketika kita sedang stress, yang berguna untuk menghilangkan rasa bosan? Tapi, adakah yang tahu, apa  pengaruh game-game tersebut bagi kehidupan dan perilaku sehari-hari? Saat ini banyak sekali game online yang sedang digemari oleh para remaja, baik game strategi, maupun game casual.
Biasanya para remaja putri lebih menyukai game casual dan para remaja putra menyukai game strategi. Keduanya memang menyenangkan karena kita dapat bertemu dengan teman-teman ataupun berkenalan dengan teman-teman lainnya dari seluruh Indonesia. Selain itu kita juga dapat berinteraksi dengan teman-teman kita yang sedang online pada saat yang bersamaan, misalnya bersalaman, toss, ataupun merangkul teman kita. Tetapi di samping semua itu, ada beberapa hal negatif yang seharsnya tidak pantas untuk kita contoh, misalnya memukul teman. Tentunya positif dan negatif dari game online kembali kepada diri kita sendiri dan bagaimana mensiasatinya. Maka dari itu, kita akan memperdalam bagaimana game dapat mempengaruhi kehidupan dan perilaku seseorang, sehingga kita dapat memilah dampak baik buruknya dalam bermain game.

B.  GAME TERHADAP POLA PIKIR DAN PERILAKU

            Saat ini pun anak-anak kecil yang masih sekolah dasar ataupun sekolah menengah dapat ikut bermain. Pada usia-usia seperti ini biasanya anak-anak meniru atau mencontoh berbagai hal yang dilihatnya. Sisi negatif game online merupakan salah satu hal yang harus kita perhatikan. Bila anak-anak seusia ini meniru interaksi yang negatif dari game seperti memukul atau menendang teman, tentunya bukan hal yang baik. Oleh karena itu, diperlukan suatu pengawasan dan pendidikan yang baik agar anak-anak tidak meniru hal-hal negatif tersebut. Hal ini juga seharusnya menjadi pertimbangan para penyedia game online agar interaksi yang kurang mendidik seperti ini seharusnya tidak dimasukkan ke dalam game itu sendiri. Maka, dalam hal ini, orang tua perlu melakukan pengawasan terhadap anak-anaknya yang masih sekolah, terutama bila masih tingkat sekolah dasar atau menengah. Tetapi untuk para remaja, hal-hal seperti ini tentunya sudah tidak asing lagi, dan mereka pun sudah dapat mulai membedakan yang mana yang baik dan buruk dan pengawasan serta pendidikan moral masih tetap harus dilakukan oleh para orang tua, sehingga para anak dapat tetap bermain dan menyalurkan hobinya tanpa takut terkena dampak negatif dari game online tersebut.
            Disisi lain ada yang mengatakan, “Game online adalah game yang menyediakan server-server tertentu agar bisa dimainkan. Namun, game online berbeda dari game yang lain, game online tidak ada akhirnya dan game online dapat juga menghasilkan uang tambahan yaitu dengan menukarkan mata uang di game online dengan bentuk rupiah atau bisa juga dengan menjual karakter game online kepada orang lain. Bila sudah “dewa”, harganya bisa mencapai jutaan rupiah”.
Sejalan dengan makin membanjirnya para penggemar game ini, teknologi piranti lunak untuk permainan ini pun berkembang kian pesat. Dari sekadar video game berbasis PC atau TV yang dimainkan sendiri atau secara bersama (multiplayer) di sebuah medium yang sama, kini mulai bergerak menuju permainan yang terhubung secara online. Artinya, seorang pemain (player) akan bisa adu strategi dan ketrampilan dengan sejumlah pemain lain yang berada di belahan dunia yang lain. Keberadaan internetlah yang memungkinkan hal itu terjadi.
Jika kita memperhatikan dan berkunjung pada beberapa warung internet (warnet), bahkan ada warnet khusus untuk layanan games online, maka kita akan melihat bahwa kebanyakan dari pengguna dan pengakses internet adalah pecandu games online. Para pecandu games online sebagian besar merupakan usia anak-anak dan usia remaja. Bisa dibayangkan, bagaimana efek games online bagi pertumbuhan psikologis mereka.
Telah banyak penelitian yang dilakukan tentang pengaruh game ini terhadap anak- anak. Dan tentunya memberikan hasil yang positif dan negatif. Berikut informasi pengaruh game bagi anak  menurut para peneliti yang telah dirangkum dari beberapa sumber.

1.    Dampak Positif
• Menurut Salah seorang Menteri Sekretaris Kabinet di Inggris, Tom Watson, menyebutkan bahwa dengan bermain video game, anak-anak dapat belajar melatih pikiran, konsentrasi, menjawab tantangan, dan beradaptasi terhadap perubahan di sekitar mereka.
•  Menurut beberapa peneliti dari University of Rochester, New York, Amerika Serikat yang melakukan penelitian mengenai dampak positif game. Menurut mereka, Anak yang bermain video game akan mengembangkan kemampuan dalam membaca dan matematika.
•  Mark Griffiths, seorang profesor di Nottingham Trent University, Inggris, menyatakan bahwa dengan bermain game dapat meringankan dan bahkan mengalihkan perhatian dari rasa sakit yang diderita oleh seorang anak yang sedang dalam masa perawatan, misalnya seperti kemoterapi. Dengan bermain game, rasa sakit akan berkurang dan tensi darah pun akan menurun.
•  Bermain game juga baik untuk fisioterapi anak-anak yang mengalami cedera tangan. 
         Walaupun game dinyatakan dapat memberikan dampak positif bagi anak, para ahli tetap menyarankan agar anak tetap tidak boleh berlama lama dalam memainkan game. Sementara itu, dampak bagi para remaja yaitu :
· Game itu membuat orang pintar. Penelitian di Manchester University dan Central Lanchashire University membuktikan bahwa gamer yang bermain game 18 jam per minggu (rata-rata 2.5 jam/hari) memiliki koordinasi yang baik antara tangan dan mata setara dengan kemampuan atlet. Akan tetapi lebih banyak orang yang bermain dalam waktu jauh lebih lama.
·    Meningkatkan konsentrasi. Dr. Jo Bryce, kepala penelitian di suatu universitas di Iggris menemukan bahwa gamer sejati punya daya konsentrasi tinggi yang memungkinkan mereka mampu menuntaskan beberapa tugas.
·    Ketajaman mata yang lebih cepat. Penelitian di Rochester University mengungkapkan bahwa anak-anak yang memainkan game action secara teratur memiliki ketajaman mata yang lebih cepat daripada mereka yang tidak terbiasa bermain game.  
·  Meningkatkan kinerja otak dan memacu otak dalam menerima cerita. Sama halnya dengan belajar, bermain game yang tidak berlebihan dapat meningkatkan kinerja otak bahkan memiliki kapasitas jenuh yang lebih sedikit dibandingkan dengan belajar dan membaca buku.
·  Meningkatkan kemampuan membaca. Psikolog di Finland University menyatakan bahwa video game bisa membantu anak-anak untuk meningkatkan kemampuan baca mereka. Jadi, keluhan soal bermain game yang dapat menurunkan budaya membaca tidaklah beralasan.
·      Meningkatkan kemampuan berbahasa Inggris. Riset di Indonesia membuktikan bahwa banyak pria yang mahir bahasa Inggris di sekolah ataupun di universitas tanpa melalui kursus adalah mereka yang suka bermain game.
·  Membantu bersosialisasi. Beberapa profesor di Loyola University, Chicago telah mengadakan penelitian dan menurut mereka game online dapat menumbuhkan interaksi sosial yang menentang stereotip gamer yang terisolasi. friendship, brotherhood, organisasi (guild), menghadapi conflict bersama (guild wars), managing people (jika menjadi guild leader), kontrol emosi, politik, dsb.
·     Mengusir stress. Para peneliti di Indiana University menjelaskan bahwa bermain game dapat mengendurkan ketegangan syaraf. Jelas aja daripada berantem mendingan berantem lewat game, darahnya bohongan, senjata bohongan, semuanya serba bohongan, buat apa kita hidup di jaman digital kalau tidak memanfaatkannya.
· Memulihkan kondisi tubuh. Dr. Mark Griffiths, psikolog di Nottingham Trent University melakukan penelitian sejauh mana manfaat game dalam terapi fisik.
·   Meningkatkan kecepatan dalam mengetik, karena beberapa game online mengharuskan player untuk mengetik ketika berkomunikasi dengan lawan bicara.
·     Melatih kemampuan berdagang.
Salah satu indikator mahasiswa yang berkualitas itu dapat dilihat dari prestasi belajarnya yang baik. Karena prestasi belajar merupakan indikator keberhasilan seorang mahasiswa. Namun dalam proses pencapaian prestasi tersebut seringkali siswa dihadapkan dengan berbagai kendala-kendala yang bisa menurunkan prestasinya. Hal yang menjadi kendala mahasiswa tersebut salah satunya adalah game online.
Game online sudah menjamur dari waktu yang cukup lama di Indonesia. Penyebarannya pun sangat cepat sekali terutama dalam beberapatahun terakhir. Dimana-mana sangat mudah ditemui warnet-warnet yang menawarkan jasa ini. Tidak hanya di kota-kota besar saja, beberapa kota kecil pun sudah "diserang" oleh candu ini. Seru dan menyenangkan, itulah komentar dari banyak orang yang sudah gandrung oleh game online. Memang wajar sekali komentar itu muncul, mahasiswa akan menemukan "dunia" baru yang membuat dia seolah menjadi sesuatu yang berbeda. Hal ini yang kemudian benar-benar membuat orang ketagihan untuk terus larut dalam situasi ini.Fenomena ini sudah lama terjadi tapi sepertinya belum mendapat perhatian yang serius.
Permasalahan selalu timbul ketika sesuatu itu dilakukan berlebihan. Dalam hal ini, berlebihan bisa diasumsikan sebagai pengaturan waktu yang kurang baik dari mahasiswa. Banyak mahasiswa yang ketagihan dengan hal ini dan menjadi melupakan belajarnya. Seharusnya hal ini lebih diperhatikan lagi karena jika tidak disesuaikan dengan waktu belajar maka prestasi belajarnya pun akan terus menurun. Khusus untuk anak-anak di bangku sekolah, pemerintah melalui Depdiknas dirasa perlu untuk memberikan sebuah perhatian lebih akan aktifitas ini. Tidak berupa larangan tapi lebih kepada pendekatan manajemen waktu dan manfaat yang mereka peroleh selama bermain.  Dalam proses pencapaian prestasi mahasiswa seringkalidihadapkan dengan berbagai kendala-kendala yang bisa menurunkan prestasinya. Salah satu hal yang menjadi kendala mahasiswa tersebut adalah penggunaan game online secara berlebihan. Jika dalam penggunaan gameonline ini dilakukan secara berlebihan maka akan muncul masalah. Berlebihan di sini bisa diasumsikan sebagai pengaturan waktu yang kurang baik dari mahasiswa sehingga mahasiswa melupakan belajarnya. Jika hal initerus-terusan berlanjut dan tidak diperhatikan maka prestasi belajarnya punakan terus menurun. Hal ini sebenarnya tidak baik untuk dilakukan, terlebih bagi mahasiswa pendidikan ilmu komputer dimana tujuan awal dari penggunaan game online ini adalah sekedar hiburan semata. Karena penggunaan yang berlebihan itu tujuan utama mahasiswa tersebut yaitu belajar jadi terabaikan.

2.    Dampak Negatif
·       Tidak Kenal Waktu / Lupa Waktu. Kebanyakan dari para gamer yang sudah hobi dalam memainkan game game online yang ada sering kelupaan waktu untuk rutinitas kegiatan lainnya. Misal, waktu makan lupa untuk ngegame online ke warnet, akibatnya perut sakit dsb.
·        Pemborosan. Mengapa kok pemborosan? Ya, kalau untuk para gamer yang sudah bisa mencari penghasilan sendiri sih, ini belum terlalu masalah. Namun jika masih meminta kepada orangtua, misal 1 jam = 5000 rupiah main game online sekitar 2 – 4 jam, 5000 x 4 jam = 20rbu. Nah, bagaimana kalau sudah tidak ada uang lagi untuk main game online dan orang tua tidak memberi uang ke kalian untuk main game online ? Itu baru sekali main game, misal main game setiap hari selama sebulan sudah habis berapa coba uang yang di keluarkan untuk main game online ? . Apa tidak kasihan sama orang tua yang bekerja keras untuk mensekolahkan kita agar menjadi generasi penerus bangsa.
·        Lupa Kewajiban. Ini mungkin masih berkaitan dengan no 1. Sepertinya kebanyakan dari pemain game online ini masih kisaran anak – anak sampai remaja (pelajar), (walaupun ada juga sih orang dewasa – orang tua juga yg memainkan game online ini). Kewajiban para pelajar yaitu belajar. Dengan keseringan, dampak buruk nya yaitu waktu belajar semakin berkurang. Selain itu kita juga mempunyai kewajiban terhadap Agama. Dan kewajiban lainnya yang patutnya di laksanakan sebagaimana mestinya.
·        Menimbulkan efek ketagihan, yang berakibat melalaikan kehidupan nyata. Inilah masalah sebenarnya yang dihadapi oleh para gamer yang intinya adalah pengendalian diri.    
·        Kehidupan real menjadi berantakan, seperti nilai pelajaran, tugas kampus, dipecat, dsb.    
·        Membuat orang menjadi bodoh. Orang berpikir terlalu pendek karena jalan main game yang ia mainkan. Ada salah satu kasus, seseorang membunuh seorang sopir taksi karena orang itu menginginkan uang dari sopir taksi itu untuk bermain game.   
·        Membuat orang terisolisir dengan lingkungan sekitar. Ini adalah efek karena terlalu seringnya bermain game sehingga lupa akan kehidupan nyatanya.    
·        Mengganggu kesehatan. Karena seseorang yang bermain game dalam waktu sangat lama ia hanya melakukan kegiatan pasif.

C. MENGATUR KEBIASAAN BERMAIN GAME


Memang, permainan itu menguji keterampilan dan mengurangi kebosanan. Tapi bukan itu saja, game elektronik dapat mempertajam refleksi, dan penelitian menunjukan bahwa bermain game elektronik dapat meningkatkan atensi visual. Ada game bahkan mengasah kemampuan otak, matematika dan membaca. Dan banyak game terbaru juga menyediakan ruang obrolan berbagai topik, bahkan di sekolah itu bisa jadi bahan pembicaraan yang menarik dengan teman teman. Nah, untuk mendapatkan dampak baik secara maksimal dan memperkecil dampak buruk dari main game, ada beberapa tips yang dapat anda lakukan, seperti di bawah ini :

1.     Batasi Waktu Main Game. Kalau sudah enak main game biasanya orang lupa waktu untuk berhenti dan melakukan kegiatan berguna lain. Di awal main game tetapkan waktu sekitar satu atau dua jam saja. Kalau perlu pasang jam weker untuk mengetahui batasan waktu. Main game kelamaan dapat berdampak buruk pada tubuh kita, karena otak yang konsentrasi penuh pada game akan mengabaikan kegiatan penting atau kebutuhan tubuh seperti makan, minum, ibadah, mandi, tidur, istirahat, olahraga, bersosialisasi, dan lain sebagainya. Terkadang orang baru sadar setelah main game terasa pusing.
2.     Jangan Main Game Tiada Akhir. Usahakan, pilih game yang tidak bikin kita kecanduan untuk memainkannya berbulan-bulan dan bertahun-tahun dan menghabiskan banyak waktu seharian untuk memainkannya agar menghasilkan game yang baik. Tentu saja hal itu akan membatasi kita untuk mengetahui game-game baru lain, membuat penasaran terus, dan kadang bisa merasa malu jika status account game yang kita mainkan memiliki hasil yang rendah dibanding gamer lain. Alangkah baiknya jika kita gunakan waktu yang ada untuk kegiatan lain.
3.     Hindari Game Sulit yang Memancing Emosi. Game yang susah terkadang bikin kita kesal dan akhirnya emosi dan marah-marah nggak jelas. Pencetan dan joystick pun bisa jadi sasaran kalau lagi kalap dan bisa dibanting, dipukul, diinjak, dan beragam tindak kejam lainnya. Tidak hanya mesin konsol atau komputer PC/laptop saja yang jadi rusak. Tangan, kaki dan badan pun bisa sakit kalau melakukan tindak kekerasan pada benda mati yang keras dan padat. Hentikan main game jika sudah emosi dan langsung nonton tv untuk meredam amarah.
4.     Mainkan Game yang Mengasah Otak. Ada banyak game yang bisa meningkatkan kemampuan berpikir otak kita seperti game puzzle, game kasus, game ingatan, game strategi, dan sebagainya. Ada juga game yang lucu bisa menghibur kita saat memainkannya. Analisa game yang Anda mainkan, apakah dapat memberikan dampak positif serta bisa memberi hiburan atau kemampuan berpikir. Jika tidak memberikan apapun, berarti game itu hanya membuang waktu Anda saja.
5.     Ajak Orang Lain Main Bersama. Main game beramai-ramai jauh lebih baik daripada main sendirian. Dengan mengajak teman, keluarga, tetangga, pacar, dan sebagainya main game kita akan mempererat hubungan kita dengan orang lain. Tentunya, selama game yang dimainkan cocok untuk dimainkan bersama-sama dan tidak bikin emosi. Main game sendirian saja akan menghilangkan jiwa sosial kita dan dapat mengurangi jumlah teman kita dari waktu ke waktu. Teman kenalan dari main game online bukan teman nyata karena orang itu, bisa jadi, tidak jujur pada kita. Teman di kehidupan nyata jauh lebih berharga daripada teman maya.
6.     Jangan Main Judi. Game yang melibatkan taruhan uang di dalamnya bisa dibilang judi. Jaman sekarang, game itu hadir dalam bentuk game elektronik seperti bola tangkas, judi kartu, game koin, dan game lainnya yang bisa dimainkan secara online dan bebas beredar di internet. Judi bisa bikin kita miskin mendadak. Judi online, misalnya, semua sudah di-setting. Bandar tidak akan pernah rugi karena sistem sudah menetapkan berapa keuntungan bandar. Semua merugikan kita. Sebab, selain dosa, main game judi juga bisa bikin kita lupa waktu, lupa keluarga, dan pastinya, lupa sama Tuhan.
7.     Jangan Hamburkan Uang. Sayangi uang Anda dan sebaiknya ditabung untuk bekal masa depan dan untuk jaga-jaga saat nggak punya duit. Hitung semua pengeluaran dari nge-game, seperti ongkos transpor, listrik, akses internet, makanan, minuman, bayar rental, dan lain-lain. Hitung juga nilai waktu yang Anda buang percuma untuk main game seandainya waktu itu anda pakai untuk kegiatan yang menghasilkan. Ada orang yang suka main game untuk mengejar hadiah tiket/kupon untuk ditukarkan dengan hadiah yang nilainya jauh lebih rendah dari uang yang telah kita keluarkan untuk main game. Hitung penghematan jangka panjang yang dapat anda lakukan jika semua uang itu Anda kumpulkan.
8.     Jangan Main Game Bajakan. Bayangkan orang-orang yang sudah susah payah membuat game dengan modal uang besar, otak pikiran yang terkuras habis, serta tenaga dan keringat selama berbulan-bulan, atau bahkan bertahun-tahun. Kita tinggal seenaknya beli game copy-an dari tukang bajak dengan harga yang sangat murah. Pengembang game tidak dapat apa-apa, penjahat tukang baja game dapat uang besar dan kaya raya. Kita pun akhirnya dapat dosa. Kalau tidak punya uang banyak, usahakan tidak memainkan game komersial yang didistribusikan secara tidak gratis. Cari game-game yang bersifat free alias gratis lisensinya. Di internet kita bisa download game gratis, demo, dan game yang bisa dimainkan secara online langsung di internet tanpa menginstal game-nya.
9.     Sayangi Tubuh Anda. Jika suatu game membuat kita pusing karena sudut pandang game yang tidak sesuai dengan kemampuan otak kita, segera hentikan dan jangan mainkan lagi. Buat apa kita main game tapi membuat badan kita menjadi sakit. Bisa jadi game yang dimainkan bikin pegal, capek dan lemas jika dimainkan terlalu lama. Bisa juga bikin jari tangan kita sakit dan banyak keluhan tubuh lainnya. Intinya kita harus mengetahui batasan ketahanan tubuh kita pada game yang ada. Jangan terlalu banyak main game yang tidak bagus untuk tubuh kita.

D. PENUTUP DAN SARAN

              Intinya, Game adalah permainan. Kata game online berasal dari kata game dan online. Online adalah langsung dengan bantuan internet. Disadari atau tidak, game online mengubah kehidupan manusia modern dalam kehidupan sehari-hari, termasuk bagaimana menghibur dirinya sendiri. Game online juga mengubah cara belajar, misal dengan game para pelajar khusunya remaja akan betah dalam rumah dan tidak perlu jauh-jauh mencari teman. Game online kian dinikmati oleh pemainnya, kesempurnaan teknologi grafis menjadikan daya pikatnya, memacu adrenalin para pemainnya. Suara tembakan, ledakan dan raungan pesawat, bagi para pemain, itulah musik yang mengiringi tarian jari-jari mereka di atas keyboard dan pandangan mata mereka di depan layar monitor atau laptop. Ketergantungan remaja pada aktivitas games online memerlukan perhatian dari berbagai pihak, baik pemerintah, orang tua ataupun pengusaha yang bergerak pada layanan internet. Jangan sampai keberadaan games online membuat generasi ini tidak mempunyai kemampuan apa-apa, kecuali kemampuannya dalam bermain games.
       Jadi, karena Game tidak sekedar memberikan pengaruh positif tetapi juga pengaruh negatif, diperlukan peran orang tua dalam mendampingi dan mengawasi anak dalam bermain game. Orang tua harus dapat memberikan penjelasan, nasihat dan informasi yang baik tentang game yang dimainkan anak. Orang tua juga harus mengontrol anak anak tentang batasan  waktu dalam bermain game agar tidak berlebihan dan menghindari pengaruh negatifnya bagi anak. 

E.        SUMBER
.